Beranda Peristiwa Satu Rumah di Belawan Hangus Djilat Api

Satu Rumah di Belawan Hangus Djilat Api

306
0
Foto: Petugas pemadam kebakaran melakukan pendinginan dengan menyemprotkan air ke bagian dalam cafe yang ludes tetbakar di Belawan, Kamis (23/3/2023) (faqih).

BELAWAN, Metro24jam.news- Satu unit rumah permanen yang dimanfaatkan sebagai cafe, di Jalan Sumatera, Kecamatan Medan Belawan, hangus terbakar, Kamis (23/3/2023).

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, menerangkan, dalam kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa. Belum diketahui pasti penyebab terjadinya kebakaran, apakah karena konseleting listrik atau adanya penyebab lain, pihak berwajib masih melakukan penyelidikan.

Sementara itu, Kepala UPT Pemadam Kebakaran Kecamatan Medan Belawan, Omri Aritonang yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, untuk memadamkan kobaran api serta melakukan pendinginan, agar areal kebakaran tidak meluas ke rumah warga lainnya, sedikitnya 4 unit armada Pemko Medan dikerahkan ke lokasi kejadian.

Ia juga mengatakan, sesuai keterangan warga, dugaan sementara, kebakaran tersebut akibat konseleting listrik.(faqih)