Beranda News Pasang Telinga PT SRL Beri Keramba Ikan kepada Kelompok Tani Berkah Jaya Desa Ujung...

PT SRL Beri Keramba Ikan kepada Kelompok Tani Berkah Jaya Desa Ujung Batu I

309
0
Perwakilan Manajemen PT SRL menyerahkan bantuan karamba ikan untuk kelompok tani Berkah Jaya, Desa Ujung Batu I, Kecamatan Huta Raja Tinggi.(f: Metro24jam.news/harry)

PALAS, Metro24jam.news – PT Sumatera Riang Lestari (SRL) Blok Garingging kembali berkontribusi dalam membantu perekonomian masyarakat melalui program community development.

Kali ini, PT SRL memberi karamba ikan kepada kelompok tani di Desa Ujung Batu I, Kecamatan Hutaraja Tinggi, Kabupaten Padang Lawas.

Bantuan ini meliputi pembiayaan pengadaan karamba ikan, pakan dan bibit ikan serta perlengkapan pendukung dalam budidaya ikan air tawar.

Humas PT SRL Tumbur Sitorus mengatakan, di wilayah Desa Ujung Batu I masih banyak alternatif pendapatan masyarakat selain dari komoditas perkebunan, yaitu dengan budidaya ikan air tawar.

“Maka dari itu, melalui kelompok Tani Berkah Jaya Desa Ujung Batu 1, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian anggota kelompok,” katanya Jumat (27/1/2023).

Disamping itu, community development staf PT SRL, Anggi H Siregar juga menyampaikan, program peningkatan ekonomi masyarakat menjadi salah satu fokus perusahaan dalam menyalurkan bantuan program tanggung jawab sosial perusahaan untuk masyarakat.

Program community development ini sambungnya, akan terus disalurkan kepada masyarakat yang berada di wilayah kegiatan operasional perusahaan.

Ketua kelompok Berkah Jaya, Angga Jafa mengatakan, ia bersama kelompoknya memanfaatkan aliran air yang berada di wilayah desa itu untuk membudidaya ikan air tawar. Sebelumnya mereka menggunakan kolam terpal untuk budidaya ikan lele.

“Dengan bantuan perusahaan, kini kami memulai untuk membudidaya ikan gurami sebagai alternatif mengingat harga jual ikan tersebut tergolong tinggi,” pungkasnya.

Penulis: Harry