
BINJAI, Metro24jam.news – Serah terima jabatan (Sertijab) dan pisah sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Klas II A Binjai, digelar di aula Lapas Binjai, Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, Selasa (29/11/2). Pelaksana tugas (Plt) Sahata Marlen Situngkir SH. M.Si kepada Theo Adrianus Purba A.Md. IP SH MH.
Setibanya di Lapas Klas II A Binjai, Sahata Marlen Situngkir dan Theo Adrianus Purba disambut dengan tarian selamat datang sekaligus pengalungan bunga sebelum memasuki aula. Kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars Kemenkumham serta pembacaan doa, mengawali kegiatan.
Hadir dalam acara ini, Asisten III Pemko Binjai, Meidy Yusri, Wakapolres Binjai Kompol Deny, Ka BNNK Binjai, mewakili Kajari dan Ketua Pengadilan Binjai.
Penandatanganan dan penyerahan memori Sertijab dilakukan oleh Sahata Marlen Situngkir dan Theo Adrianus Purba serta istri yang dipimpin Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, diwakili oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Erwedi Supriyatno.
Tidak hanya itu, video rekam jejak dan kilas balik Sahata Marlen Situngkir serta Theo Adrianus Purba, ditampilkan dengan menggunakan layar monitor berukuran besar.
“Hal yang sangat berkesan dan gembira buat saya karena hari ini dilaksanakan Sertijab sekaligus pisah sambut,” ungkap Sahata Marlen Situngkir dalam sambutannya.
Dipercaya menjabat sebagai Plt Kalapas Binjai selama 8 bulan 6 hari, Sahata Marlen Situngkir juga mengaku tidak ada hal-hal yang membebani pikirannya.
“Selama 8 bulan lebih saya menjabat, hampir tidak ada hal yang membebani pikiran saya. Beberapa kegiatan seperti bimbingan kerohanian juga dapat berjalan dengan baik,” ungkapnya.
Pada kesempatan itu, Sahata Marlen Situngkir juga meapresiasi petugas Keamanan Lapas Binjai yang dapat bekerja dengan baik dengan melakukan deteksi dini.
“Apresiasi saya kepada Kepala KPLP, bapak Rinaldo Tarigan beserta jajaran, yang cukup baik menjaga keamanan dan melakukan deteksi dini sehingga Lapas Binjai aman, kondusif dan saya bisa tidur dengan nyenyak,” tuturnya.
Diakhir sambutannya, pria yang akan melanjutkan tugasnya sebagai Kepala Bagian Umum di Kanwil Kemenkumham Sumut ini memohon maaf sekaligus meminta doa kepada stakeholder, masyarakat maupun pegawai Lapas Klas II A Binjai.
“Tak ada gading yang tak retak. Untuk itu mohon maaf kami sekeluarga apabila ada khilaf dan tutur kami yang kurang berkenan,” ungkap Sahata Marlen Situngkir diakhir sambutannya, sembari menegaskan bahwa dirinya siap dan selalu hadir untuk Lapas Binjai.
Sedang Kalapas Kelas llA Binjai yang baru, Theo Adrianus Purba, dalam sambutannya mengapresiasi Sahata Marlen Situngkir, yang selama ini dapat menjalankan dengan baik amanah yang diembankan kepadanya.
Di hadapan seluruh hadirin, pria yang sebelumnya menjabat sebagai Karutan Kelas IA Medan ini juga berkesempatan memperkenalkan dirinya beserta sang istri.
“Sebagai Kalapas yang baru, tentunya saya mohon bimbingan dan arahan dari kepala divisi. Kepada Walikota Binjai, saya mohon ijin sebagai penduduk di kota ini,” pinta Theo, seraya berharap semoga rekan-rekan di Lapas Klas II A Binjai dapat bekerjasama dengan baik.
Dipercaya menjabat sebagai Kalapas Binjai, ayah dari satu orang putra ini juga mengungkapkan keinginannya terkait pelayanan dan pembinaan narapidana, yaitu pemasyarakatan yang lebih dinamis.
“Lakukan sinergitas terhadap APH dan stakeholder. Untuk KPLP, tetap bersinergi, bangun solidaritas dan soliditas serta tetap lakukan penguatan jajaran dalam melakukan deteksi dini dan keamanan di Lapas Kelas llA Binjai,” demikian ungkap Theo Adrianus Purba.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kalapas dan Karutan sejajaran beserta Ketus Dharwa Wanita Kanwil Kemenkumham Sumut, pejabat struktural eselon IV dan V, JFT, JFU, dan tenaga honorer.***
Penulis: Syahzara Solihin
Editor: Syahzara Solihin