Buka Mata

Sumut Berdoa buat Aremania, Polres Langkat Laksanakan Sholat Ghoib

Metro24jam.news, LANGKAT – Dalam rangka Sumatera Utara Berdoa untuk Aremania dan Sepak Bola Indonesia, Kepolisian Resort Langkat melaksanakan Sholat ghoib dan doa bersama di Mesjid Darussalam Mapolres Langkat, Kamis (6/10/22) pagi.

Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok melalui Waka Polres Kompol Hendri Nupia bersama dengan unsur pimpinan TNI (Kodim /Marinir Tangkah Lagan) dan perwakilan Pemerintah Kabupaten Langkat melaksanakan sholat gohib dan doa bersama yang diikuti masing masing personel.

Sebelumnya Waka Polres Langkat Kompol Hendri Nupia Dinka Barus mewakili Kepolisian Resort Langkat menyampaikan rasa turut berdukacita yang sedalam dalamnya kepada suporter bola aremania yang menjadi korban.

“Kegiatan yang akan kita laksanakan adalah sholat Ghoib, pembacaan Surat Yasin dan diakhiri dengan doa bersama,” sebut Waka Polres.

Adapun tujuan dari kegiatan yang kita laksanakan adalah untuk mengirimkan doa kepada suporter bola aremania yang menjadi korban, sambungnya.

Kita doakan semoga kita semua selalu dalam lindungan dan pertolongan yang maha kuasa, dan terhindar dari segala marabahaya.

“Semoga kejadian tersebut jangan pernah terulang kembali, mari kita jaga persatuan dan kesatuan, dan kita pererat rasa persaudaraan,” himbau Wakapolres.

Sementara itu pelaksanaan sholat ghoib diimami oleh Al ustadz H. Mansyur SAg. Setelah dilaksanakan sholat ghoib berjamaah dilanjutkan dengan pembacaan surah Yasin serta Doa bersama. (Yudhie)

Related Articles

Back to top button